LONDON â" Kate Middleton kabarnya berencana menggunakan metode hypnobirth saat persalinan nanti. Pasalnya, hal ini dipercaya dapat mengurangi rasa sakit saat melahirkan pertama kali.
"Kate telah meneliti berbagai metode persalinan. Dia ingin melahirkan secara normal, sehingga hypnobirth adalah salah satu pilihan yang menarik, dan dia telah membaca tentang hal ini. Beberapa teman-temannya juga sudah menggunakan metode ini. Kate pun ingin melakukan sesuai keinginannya dan menjadi lebih rileks karenanya," ujar seorang sumber, dilansir Aceshowbiz, Sabtu (15/6/2013).
Sumber yang lain juga menyebutkan, Kate sangat bersemangat dengan metode kelahirannya ini. Sama seperti sumber sebelumnya, istri Pangeran William ini memang telah membaca berbagai hal seputar proses kelahiran, dan hypnobirth menjadi yang paling menarik baginya.
"Kate sangat bersemangat dengan ide hypnobirth. Dia benar-benar mencari tahu tentang berbagai metode melahirkan. Tetapi dia memilih yang kedengarannya paling menarik," tandas sumber tersebut.
Namun, juru bicara kerajaan mengatakan, Kate akan melahirkan dengan metode birthing pool di Rumah Sakit St Mary, Paddington, London, tempat kelahiran suaminya dulu.(gal)
0 comments:
Post a Comment