Sunday, June 16, 2013

Dipenjara, Jupe Pikirkan Harga Jengkol Naik

Dipenjara, Jupe Pikirkan Harga Jengkol NaikJAKARTA - Julia Perez (Jupe) merasa bingung ketika pertama kali keluar dari gerbang utama rutan Pondok Bambu. Dia mengaku merasa aneh setelah tiga bulan berada di dalam rutan untuk menjalani masa hukumannya atas kasus penganiayaan dengan Dewi Persik.

"Gue bingung saja pas pertama keluar," kata Jupe ditemui di Baittussalam, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (17/6/2013).

Meski selama berada di dalam penjara tak dapat mengikuti perkembangan dunia luar, kekasih Gaston Castano itu masih menyempatkan diri mengetahui perkembangan harga jengkol, makanan favoritnya yang melonjak naik.

"Kirain tanah sudah berubah warna ungu. Yang saya tahu harga jengkol sudah naik ya," tandasnya.

Jupe Disambut Karpet Merah & Petasan di Masjid Ini

Jupe Disambut Karpet Merah & Petasan di Masjid IniJAKARTA - Setelah mendatangi dua masjid pertama, Julia Perez (Jupe) kembali meneruskan perjalanannya keliling tujuh masjid. Kali ini, giliran Masjid Baittussalam di bilangan Duren Sawit, Jakarta Timur.

Meski cuaca Ibu Kota sejak pagi kurang bersahabat, kerumunan warga dan penggemar rela berdesak-desakan untuk melihat pemeran utama film Gending Sriwijaya itu menghirup udara bebas.

"Terima kasih buat para Jupelicious (sebutan fans Jupe) atas dukungannya. Akhirnya bebas murni, saya melewati takdir, Alhamdulillah," kata Jupe saat tiba di Masjid Baiitussalam, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (17/6/2013).

Berbeda dengan masjid-masjid sebelumnya, di masjid ini digelar karpet merah dan petasan untuk menyambut kedatangannya. Di masjid ketiga ini, Jupe akan menggelar talkshow di salah satu stasiun televisi sebelum melanjutkan kembali perjalanannya

Usai menjalani masa hukuman tiga bulan penjara terkait kasus penganiayaan dengan Dewi Persik di Rutan Pondok Bambu, akhirnya Jupe menghirup udara bebas, Senin (17/6/2013) sejak pukul 09.45 WIB.

Julia Perez Tak Sabar Bertemu Gaston Castano

Julia Perez Tak Sabar Bertemu Gaston CastanoJAKARTA â€" Kebebasan Julia Perez (Jupe) disambut oleh sahabat, keluarga, dan penggemarnya. Namun, tidak terlihat sosok Gaston Castano di sampingnya. Meski begitu, Jupe mengaku hubungan dengan sang kekasih berjalan baik.

"Baik-baik saja, ada di rumahnya mungkin lagi nonton TV," kata Jupe ditemui di Masjid Baittussalam, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (17/6/2013).

Menurut bintang Gending Sriwijaya ini, Gaston tengah berada di Bandung untuk memersiapkan diri menjelang pertandingan. Namun, dia mengaku tidak sabar bertemu dengan pujaan hatinya.

"Mama pulang sayang. Dia di Bandung, besok tanding. Sekarang enggak bisa ikut," tandasnya. (gal)

Sebelum Bebas, Jupe Malah Bisa Tidur Nyenyak

Sebelum Bebas, Jupe Malah Bisa Tidur NyenyakJAKARTA - Julia Perez (Jupe) merasa bahagia atas kebebaasannya usai menjalani masa hukuman tiga bulan penjara. Meski excited, kekasih Gaston Castano itu tidak merasa grogi  pada malam sebelum kebebasaanya. Ia mengaku malam tadi dapat tidur nyenyak.

"Saya senang banget, bahagia banget. Saya tidur jam delapan, nyenyak banget lagi," kata Jupe ditemui di Masjid Baittussalam, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (17/6/2013).

Berdasarkan cerita yang didengar teman-temannya, seseorang yang akan keluar dari penjara sulit tidur karena memikirkan banyak hal yang akan dilakukannya setelah menghirup udara bebas. Berbeda dengannya, Jupe yang memakai seragam merah di hari kebebasannya itu justru tak memikirkan apa yang terjadi padanya pascabebas.

"Kata orang-orang kalau mau bebas enggak bisa tidur, tapi saya enggak," tutupnya.

Irfan Hakim Berharap Jupe Dapat Pelajaran Usai Dibui

Irfan Hakim Berharap Jupe Dapat Pelajaran Usai DibuiJAKARTA â€" Julia Perez (Jupe) mengakhiri masa hukumannya di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, hari ini. Sebagai sahabat, Irfan Hakim merasa bangga, karena berhasil menyelesaikan kewajibannya.

Menurut Irfan, Jupe adalah sosok yang langka. Pasalnya, sebagai seorang artis Jupe berani mengambil keputusan menjalani masa tahanan.

"Banyak yang harusnya kayak Jupe, tapi dia mangkir-mangkir. Kalau Jupe tuh sudah jalani saja," kata Irfan memberi penilaian saat dijumpai di studio RCTI, Jakarta, Senin (17/6/2013).

Bintang Gending Sriwijaya itu menjalani vonis tersebut karena kasus perselisihannya dengan Dewi Persik (Depe). Menanggapi hal tersebut, Irfan berharap baik Jupe ataupun Depe mendapat pelajaran berharga dari peristiwa tersebut.

"Mudah-mudahan nanti bisa jadi pelajaran, bukan buat Jupe saja, tapi Depe juga," pungkasnya.(gal)

Sebelum Meninggal, Ully Artha Sempat Ingin Umrah

Sebelum Meninggal, Ully Artha Sempat Ingin UmrahJAKARTA â€" Sejak menjadi mualaf pada 2011 lalu, Ully Artha memiliki keinginan kuat mendalami ilmu agama. Selain umrah, almarhumah juga ingin memotong kambing.

“Pengin potong kambing, pengin umrah," kata suami Ully, Gatot, saat ditemui di rumah duka Jalan Petojo Sabangan 2, Tanah Abang, Jakarta, Senin (17/6/2013) dini hari.

Umrah tersebut, rencananya dilakukan setelah dia memiliki waktu luang. "Baru ngomong saja, soalnya masih sibuk FTV. Mungkin nanti kalau sudah agak senggang," ujar Gatot.

Lebih lanjut, Gatot mengatakan, Ully ingin memiliki rumah di Bogor dan menghabiskan masa tuanya mengurus tanaman.

"Pengin punya rumah di Bogor, ngurus tanam-tanaman di sana. Terus, terakhir pengin bikin skenario, tapi belum selesai," pungkasnya.(gal)

Bebas, Jupe Senang Diganjar Piala FFB

Bebas, Jupe Senang Diganjar Piala FFBJAKARTA â€" Kebebasan Julia Perez (Jupe) dari tahanan Rutan Pondok Bambu, hari ini pun disambut luar biasa oleh keluarga maupun sahabat. Jupe juga mendapat kado spesial di hari kebebasannya, penghargaan dari Festival Film Bandung (FFB) 2013, 15 Juni lalu.

Dalam penghargaan tersebut, kekasih Gaston Castano ini dinobatkan sebagai Pemeran Utama Wanita Terpuji untuk filmnya, Gending Sriwijaya.

"Terima kasih support-nya, terima kasih semua yang mendukung aku, terima kasih FFB," kata Jupe di depan gerbang utama Rutan Pondok Bambu Jakarta Timur, Senin (17/6/2013).

Setelah menjalani masa hukuman penjara selama tiga bulan di Rutan Pondok Bambu, Jupe resmi dibebaskan, hari ini, pukul 09.45 WIB.  Jupe dijatuhi vonis tiga bulan penjara dengan masa percobaan enam bulan atas kasus penganiayaan terhadap rekan seprofesinya di film Arwah Goyang Karawang, Dewi Persik, pada saat syuting film tersebut, akhir 2010 lalu. (gal)

Alasan Jupe Pakai Seragam Merah di Hari Kebebasannya

Alasan Jupe Pakai Seragam Merah di Hari KebebasannyaJAKARTA - Di hari kebebasannya dari Rutan Pondok Bambu, hari ini, Julia Perez (Jupe) menggunakan seragam merah layaknya seorang pilot. Jupe punya alasan tersendiri mengenakan pakaian serbamerah.

Kekasih Gaston Castano itu mengungkapkan, pakaian tersebut mewakili narapidana lainnya yang masih menjalani masa hukuman, di mana suatu saat nanti akan menghirup udara bebas.

"Ini kostum air force, saya baru menerbangkan 995 warga binaan," kata Jupe ditemui di Masjid Baittussalam, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (17/6/2013).

Lebih lanjut, dia menuturkan, kebebasannya merupakan momen istimewa. Bahkan, bintang Gending Sriwijaya itu berencana membuat busana seperti yang digunakannya saat masih menjadi narapidana. Pasalnya, banyak orang takut mengenakan baju berwarna oranye itu.

"Ini momen saya dapat cobaan, saya melihatnya ini aku ambil positifnya, orang takut pakai baju oranye baju tahanan. Ya, saya saat saya pakai baju itu, ya are you ready?," tandasnya.

Keinginan Ully Artha Meninggal di Pelukan Suami Terwujud

Keinginan Ully Artha Meninggal di Pelukan Suami TerwujudJAKARTAâ€" Cita-cita Ully Artha untuk meninggal dalam pelukan suaminya, Gatot, akhirnya terwujud.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh sang suami. Gatot menceritakan, Ully memang memiliki banyak cita-cita, salah satunya adalah meninggal dalam pelukannya.

"Dia (Ully) pengin seperti adiknya. Rencana dia pengin meninggal dipelukkan suaminya, akhirnya terwujud, harus ikhlas," Gatot saat ditemui di rumah duka Ully di jalan Petojo Sabangan 2, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (17/6/2013) dini hari.

Menurut Gatot, almarhumah tidak hanya memiliki perasaan yang halus, namun juga sangat konsisten dengan ucapannya yang jujur.

"Kalau ada orang susah, dia paling tak tahan. Dia selalu mendoakannya," ucapnya.(gal)

Suami Ungkap Kisah Pernikahan Ully Artha

Suami Ungkap Kisah Pernikahan Ully ArthaJAKARTA- Pernikahan Ully Artha dengan seorang pria bernama Gatot akhirnya terungkap setelah kematian menjemput.

Menurut Gatot, pernikahan tersebut terjadi pada tanggal 13 Jjuli 2012 silam, di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur. Pertemuan mereka sendiri terjadi secara tidak sengaja pada tahun 2010. Kemudian, hubungan tersebut berlanjut sampai jenjang pernikahan.

"Ketemunya secara enggak sengaja, enggak ada yang mengenalkan. Ketemu di Sarinah terus ngobrol dan cocok sama saya. Kata dia, saya bisa buat dia ketawa," kenang Gatot saat ditemui di rumah duka Ully di jalan Petojo Sabangan 2, Tanah Abang, Jakarta, Senin (17/6/2013) dini hari.

Lebih lanjut Gatot menceritakan, cinta yang dirasakan Ully begitu besar terhadap dirinya. Oleh karena itu, almarhumah bersedia untuk diajak menikah.

"Punya cinta yang besar, cinta sama saya setelah cinta kepada Tuhan," pungkas Gatot.(gal)

Kenangan Deddy Mizwar Bersama Ully Artha

Kenangan Deddy Mizwar Bersama Ully ArthaJAKARTA â€" Aktor sekaligus Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar, Minggu, 16 Juni 2013 malam menyempatkan diri hadir di rumah duka, tempat Ully Artha disemayamkan.
 
Deddy mengatakan, dia langsung berangkat ke Jakarta setelah mendapat kabar rekannya meninggal. Menurutnya, banyak kenangan yang sudah dilewatinya bersama almarhumah.
 
"Yang paling berkesan ya waktu di film Kejarlah Daku Kau Kutangkap," kata Deddy di rumah duka, kawasan Petojo, Jakarta, Minggu, 16 Juni 2013 malam.
 
Bagi Deddy, Ully merupakan sosok artis yang selalu melakukan perannya dengan total. Karena itu, Deddy sangat berkesan saat berakting bareng almarhumah.
 
"Almarhumah ini aktris, dia (Ully) lakukan dengan totalitas. Makanya berkesan sekali waktu syuting bareng, latihan sama-sama. Walaupun dia lebih dulu di dunia film, mau diajak berlatih. Dan dia enjoy berlatih sebelum syuting," kenangnya.(gal)

Ully Artha seperti Ibu bagi Dude Herlino

Ully Artha seperti Ibu bagi Dude HerlinoJAKARTA - Dude Herlino memiliki banyak kenangan dengan mendiang Ully Artha. Bahkan, dia merasa Ully sudah seperti ibunya sendiri.
 
Ditemui di rumah duka, Petojo Sabangan 2, Tanah Abang, Jakarta, Senin (17/6/2013) dini hari, Dude mengaku sudah lama tidak bertemu almarhumah. Menurut bekas kekasih Asmirandah ini, Ully adalah orang yang senang bercanda, meski sering memerankan tokoh antagonis.
 
"Saya mengenal beliau sudah lama, pernah bermain bersama di beberapa sinetron. Beliau itu orangnya suka bercanda, kualitas aktingnya enggak perlu diragukan lagi. Menjadi senior, dia mau memberikan banyak hal ke juniornya," ungkap Dude.
 
Lebih lanjut, Dude mengungkapkan, Ully adalah orang yang sangat baik dan bersedia diajak berbicara tentang segala hal. Bahkan, almarhumah selalu menganggap Dude sebagai anaknya sendiri.
 
"Banyak ya, waktu syuting sama dia sering ngobrol juga. Aku sudah kayak anak sendiri buat dia. Walaupun peran yang dimainkan antagonis, tapi dia itu sangat baik sekali," tandasnya.(gal)

Mabuk, Amanda Bynes Ancam Penggemar Pria

Mabuk, Amanda Bynes Ancam Penggemar PriaLOS ANGELES - Tingkah laku Amanda Bynes semakin mengkhawatirkan. Setelah sebelumnya sering mengatai orang, kali ini Amanda mengancam penggemar pria yang mencoba mengabadikan gambarnya. Saat itu, dia berada dalam pengaruh minuman keras.

Bintang Easy A itu dilaporkan mengecam Bobby Cohen, dan pihak keamanan harus, menenangkannya di Revel Resort di Atlantic City, New Jersey.

Anaknya Bobby, Brett Cohen, mengatakan kepada situs gosip RadarOnline, "Dia (Amanda) tersandung, dan berbau alkohol."

''Dia membawa tas besar, dan sesuatu yang tampak seperti hewan peliharaan, tapi aku berharap tidak ada hewan di dalamnya karena cara dia memegang barang bawaannya itu,'' sambungnya.

Dia mengklaim, ketika ayahnya mencoba mengabadikan gambarnya dia langsung panik.

''Dia mulai berteriak pada ayah saya, dan menerjang ke arahnya. Aku bilang, 'Amanda, Anda tidak bisa melakukan itu, biarkan dia sendirian', dan dia panik berteriak, 'Dia tidak bisa mengambil gambar saya'," ungkapnya.

''Beberapa petugas keamanan datang dan mencoba menenangkannya, dan menjaga dari ayahku. Mereka tidak tahu siapa dia selain seseorang yang bertindak seperti orang gila," tutupnya, seperti dikutip dari Contactmusic.

Anak Ketiga Shah Rukh Khan akan Lahir lewat Ibu Pengganti

Anak Ketiga Shah Rukh Khan akan Lahir lewat Ibu PenggantiMUMBAI - Shah Rukh Khan akan menjadi ayah untuk ketiga kalinya. Yang menarik, pria yang mendapat julukan King Khan dan sang istri, Gauri, telah memutuskan untuk memilih ibu pengganti untuk menambah keturunan.

Sumber yang dekat dengan pasangan itu mengungkapkan, bahwa itu adalah ide Gauri untuk memilih prosedur tersebut. Pasangan selebriti ini sudah memiliki dua anak, Aryan (15) dan Suhana (13).

Menurut laporan, bayi ketiga yang akan lahir pada pekan pertama Juli itu berjenis kelamin laki-laki.

Rupanya, mereka telah berkonsultasi dengan dokter yang sama seperti saingannya Aamir Khan, dan sang istri, Kiran Rao, untuk memilih ibu pengganti bagi bayi mereka. Demikian dikutip dari Idiva, Senin (17/6/2013).

Kembali ke Dunia Hiburan, Dede Yusuf Garap Film Sejarah

Kembali ke Dunia Hiburan, Dede Yusuf Garap Film SejarahBANDUNG - Setelah melepas jabatan sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat, Dede Yusuf memiliki waktu lebih luang. Dia bahkan berencana kembali berkiprah di dunia film.

Rencananya, Dede akan kembali membuat film Tiga Sekawan seri kedua. Selain itu, dia akan membuat film lain.

"Saya mau bikin film khusus sejarah Jabar (Jawa Barat)," kata Dede di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2013) malam.

Mengenai film sejarah Jabar, Dede mengaku belum sempat mewujudkannya. Setelah tak lagi jadi pejabat, dia berharap impiannya itu bisa direalisasikan.

"Kemarin belum direalisasikan. Mungkin sekarang saya coba realisasikan," ungkapnya.

Dalam film itu, Dede tidak akan tampil sebagai aktor atau sutradara. "Capek kalau jadi sutradara, saya jadi produser saja," ujarnya.

"Di film Tiga Sekawan seri kedua juga sama. Saat ini saya mungkin di belakang (layar) saja," sambungnya.

Sementara ketika disinggung apakah akan kembali ke dunia layar lebar yang komersil, dia tidak memberi bocoran.

"Tunggu tanggal mainnya. Saya belum kepikir," tandasnya.

Tulang Punggung Keluarga Itu Akan Dimakamkan Secara Islam, Besok

Tulang Punggung Keluarga Itu Akan Dimakamkan Secara Islam, BesokJAKARTA - Jenazah Ully Artha rencananya akan dimakamkan di pemakaman Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Senin, 17 Juni 2013,  siang.

Menurut Adik kelima Ully, Tigor Pangribuan, pemakaman kakaknya itu akan dilakukan menurut ajaran Islam.

"Rencananya kan dimakamkan di Tanah Kusir di dekat makam kakaknya, jam belum tahu, mungkin habis Dzuhur. Dikuburkan secara Islam," kata Tigor di rumah duka di Jalan Petojo Sabangan II, Tanah Abang III, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2013) malam.

Menurut Tigor, mendiang kakaknya  merupakan tulang punggng keluarga. Sehingga keluarga sangat kehilangan.

"Luar biasa, enggak ada duanya. Saya dibesarkan dengan beliau, banyak kenangan. Beliau tulang punggung," pungkasnya. (nsa)

Ully Artha Telah Menikah Setahun Lalu

Ully Artha Telah Menikah Setahun LaluJAKARTA - Pihak keluarga membenarkan, Ully Artha telah menikah dengan pria yang diketahui bernama Gatot. Adik Ully, Tigor Pangaribuan, membenarkan kakaknya telah menikah dengn pria yang diketahui bekerja di kapal.

"Ya, tahu (menikah), hampir setahun. Nikah tahun kemarin, bulan apa lupa, sebelum ini tahu, itu pilihan dia," kata Tigor di rumah duka di Jalan Petojo Sabangan II, Tanah Abang III, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2013) malam.

Menurut Tigor, pernikahan tersebut dilakukan di kawasaan Cibubur, Jakarta Timur. Namun, tidak semua keluarga mengetahuinnya.

"Enggak tahu dimana, di Cibubur kalau enggak salah, keluarga enggak datang," tandasnya. (nsa)

Diolok di Twitter, Kim Sebut Bayi Kanye West Mirip Dirinya

Diolok di Twitter, Kim Sebut Bayi Kanye West Mirip DirinyaLOS ANGELES - Kim Kardashian dan Kanye West menyambut kelahiran putri pertama mereka, Sabtu, 15 Juni 2013, di Los Angeles. Gadis kecil pasangan selebriti itu berparas seperti ibunya.

"Dia memiliki rambut gelap. Dia terlihat seperti Kim," kata sumber, seperti dikutip dari Eonline, Minggu (16/6/2013).

Sementara sebelumnya, sudah ada orang yang mengolok-olok bayi tersebut di Twitter. Beberapa orang telah mengedit gambar seorang bayi sehingga tampak memiliki kumis, jenggot dan mata yang lentik.

Mereka lalu mengunggahnya lewat Twitter, dan menyebutnya bayi Kim. Mereka merepresentasikan kumis dan janggut sebagai Kanye West, sementara mata dan bulu mata lentik sebagai Kim.

Kelahiran putri kecil mereka memang sangat tidak diduga. Betapa tidak, bayi yang semestinya baru hadir di dunia pada Juli mendatang itu ternyata memutuskan lahir sebulan lebih awal. Bayi kecil itu lahir di Rumah Sakit Cedars-Sinai, tempat yang sama di mana kakak Kim Kardashian, Kourtney Kardashian, melahirkan anak-anaknya, Penelope dan Mason.

Sementara itu, Kanye West berada di sisi Kim ketika sang jabang bayi lahir di dunia. Kim melahirkan bayi perempuannya secara normal, kondisi ibu dan bayi sehat.

Ully Artha Sudah Menikah?

Ully Artha Sudah Menikah?JAKARTA - Tidak banyak yang tahu ternyata Ully Artha dikabarkan telah menikah. Kabar tersebut diketahui dari kerabat yang menunggu mendiang Ully di kamar jenazah, RSPAD, Jakarta Pusat.

Menurut wanita paruh baya yang enggan disebutkan namanya, pria yang mengantarkan jenazah Ully dari ruang ICU ke kamar jenazah adalah suaminya. Meski begitu, dia tidak tahu nama pria yang disebut-sebut suami mendiang Ully Artha.

"Iya, dia itu suaminya. Tapi saya tidak tahu namanya, saya juga baru kenal," kata wanita yang megaku kerabat Ully ditemui di kamar jenazah RSPAD, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2013).

Sebelumnya, diketahui, Ully telah menjalani perawatan di RSPAD sejak dua hari lalu, hingga akhirnya menghembuskan napas terakhirnya sekira pukul 16.45 WIB.

Setelah ini, jenazah Ully langsung dibawa  menuju rumah duka di kawasan jalan Petojo Sabangan 2, Tanah Abang, Jakarta Pusat. (nsa)

Sebelum Meninggal, Ully Artha Koma Sejak Jumat

Sebelum Meninggal, Ully Artha Koma Sejak JumatJAKARTA - Sebelum meninggal, Ully Artha sudah dirawat dan tidak sadarkan diri sejak Jumat, 14 Juni 2013, di rumah sakit RSPAD, Jakarta Pusat.

Menurut adik mendiang, Tigor Pangaribuan, Ully memiliki penyait jantung sejak tahun 1997. Bahkan sebelum wafat, Ully kerap mengeluh jantungnya sakit dan sesak.

"Tahun 1997 sempat operasi pasang ring, kondisi kesehatannya sempat naik turun, sempat syuting. Sebelum meninggal sempat naik kondisinya, terus menurun," kata Tigor di rumah duka di Jalan Petojo Sabangan II, Tanah Abang III, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2013) malam.

Setelah kondisinya terus menurun, Ully belum sempat dirawat. Namun saat penyakitnya kambuh, Ully langsung dibawa ke ICU RSPAD.

"Belum sempat dirawat, lemas kondisinya. Pas kambuh, langsung dibawa ke ICU hari Jumat sudah enggak sadar," kata adik kelima Ully itu.

Menurut adik keempat Ully, almarhumah sempat kekurangan cairan hingga mengalami komplikasi pada liver, paru, dan pembengkakan jantung.

Sekadar diketahui, Ully telah menjalani perawatan di RSPAD sejak dua hari lalu, hingga akhirnya menghembuskan napas terakhirnya hari ini, sekira pukul 16.45 WIB. (Sebelum meninggal, Ully Artha sudah dirawat dan tidak sadarkan diri sejak Jumat, 14 Juni 2013, di rumah sakit RSPAD, Jakarta Pusat. (nsa)

Reza Rahardian Main Film Lagi, Akhir Tahun

Reza Rahardian Main Film Lagi, Akhir TahunBANDUNG - Aktor Reza Rahardian jauh lebih selektif memilih peran bermain film yang akan dibintanginya. Alasannya, dia memberi totalitas untuk berperan.

Setelah memerankan Habibie dalam film Habibie & Ainun, Reza belum menerima tawaran kembali bermain film. Baru akhir tahun ini dia akan mengambil tawaran bermain film.

"Saya ingin memberikan sesuatu yang berbeda lagi. Tahun ini baru akhir tahun saya akan milih film terbaru," kata Reza di Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 16 Juni 2013 malam.

Untuk berperan, Reza mengaku tidak memiliki target khusus agar mendapat penghargaan.

"Karena buat saya permainan itu adalah obat saya dalam kehidupan, dan pekerjaan saya," tandasnya.

Dia mengatakan hanya akan mengikuti arus, dan berperan sebaik mungkin dalam filmnya nanti. Jika ternyata diapresiasi lewat sebuah penghargaan, itu dianggapnya sebagai bonus.

Syahrini Puji Joe Taslim

Syahrini Puji Joe TaslimBANDUNG - Syahrini mengaku senang menonton film. Dia pun memuji para sineas Tanah Air yang berhasil go international.

"Tapi kan aku selalu update info terbaru (soal film). Apalagi aku mendengar ada sineas kita yang main film laga di Hollywood, wah bagus sekali," kata pelantun "Sesuatu" itu.

Prestasi tersebut, menurut bekas rekan duet Anang Hermansyah itu, sebuah progress untuk perkembangan dunia perfilman Indonesia.

"Salah satu pemainnya diakui di mata dunia, buat aku itu progress yang baik untuk perfilman Indonesia," tandasnya.

Penyebab Wafatnya Ully Artha Belum Diketahui

Penyebab Wafatnya Ully Artha Belum DiketahuiJAKARTA - Jenazah artis Ully Artha mulai disimpan di ruang Jenazah RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Pantauan Okezone, hanya seorang kerabat dan dua petugas yang mendorong tempat tidur jenazah.

"Iya (jenazah Ully)," ujar salah satu petugas ruang jenazah, di Ruang jenazah RSPAD, Senen, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2013).

Belum ada keterangan dari pihak keluarga dan rumah sakit terkait meninggalnya Ully. Sebelumnya, artis senior Ully Artha menghembuskan napas terakhirnya setelah sempat dibawa ke ICU RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2013) sore.

Ully mengawali karier sebagai pemain drama di TVRI tahun 1970-an. Setelah itu, dia sempat menjajal dunia model dan catwalk, namun Ully tetap setia dengan seni peran.

Alexandra Putuskan Pacar Jika Dilarang Lakukan Ini

Alexandra Putuskan Pacar Jika Dilarang Lakukan IniJAKARTA - Kecintaannya terhadap kegiatan bepergian, membuat artis cantik Alexandra Gottardo (Andra) rela melakukan apa saja. Bahkan, Andra siap memutuskan kekasih yang masih dirahasiakannya, jika berani melarang dia melakukan hal tersebut.  
"Kalau dia enggak support, ya gue putusin. Enggak bisa," ujar Andra sat ditemui di Kemang Village, Jakarta Selatan, Minggu (16/6/2013).
 
Lantaran menjadi kegiatan yang harus diprioritaskan, Andra tak masalah jika harus bepergian seorang diri.
 
"Saya ada atau enggak ada pacar, traveling adalah prioritas. Tahun lalu aja saya sama Mama doang ke Hong Kong, enggak harus pergi sama pacar. Saya malah sering sendiri kalau traveling," pungkasnya.

Rizal Mantovani Puas 5 Cm Diganjar Empat Piala FFB

Rizal Mantovani Puas 5 Cm Diganjar Empat Piala FFBBANDUNG - Sutradara Rizal Mantovani puas atas pencapaian film 5 Cm. Selain disaksikan banyak orang, film itu berhasil merajai Festival Film Bandung (FFB) 2013 yang digelar di Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 15 Juni 2013.

Empat penghargaan itu adalah Film Terpuji, Sutradara Terpuji, Penata Editing Terpuji, dan Penata Kamera Terpuji.

"Saya sangat puas hasilnya," ungkap Rizal.

Disinggung apakah 5 Cm film terbaik yang digarap Rizal, dia mengaku tidak bisa memberikan penilaian.

"Kalau terbaik, hanya bisa orang luar yang menilai," kata dia.

Disinggung penghargaan Sutradara Terpuji yang diraihnya, dia sangat bersyukur. Sebab penghargaan itu seolah jadi pengakuan atas kerja kerasnya di dunia film selama 20 tahun. Rizal pun mengaku tidak menyangka akan mendapatkannya.

"Saya enggak nyangka akan menang, ini satu kejutan yang indah buat saya," akunya.

Rizal kemudian mendedikasikan penghargaan itu untuk sang bunda. Sebab ibundanya jadi salah satu orang yang berperan besar sehingga Rizal bisa jadi seperti sekarang.

Setelah mendapat penghargaan, Rizal akan terus berkarya, dan menghasilkan film berkualitas. Dalam waktu dekat, Rizal mengatakan akan membuat film anak-anak.

Selanjutnya Rizal akan menggarap film yang ceritanya bersumber dari novel tentang bulu tangkis Indonesia.

Syahrini Mau Main Film, Asalkan...

Syahrini Mau Main Film, Asalkan...BANDUNG - Syahrini mengaku mendapat cukup banyak tawaran bermain film. Namun, dia menolak semua tawaran tersebut.

"Aku ditawari terus nih main film. Aduh karena waktu, kalau waktunya mungkin tepat aku akan mencoba," kata Syahrini di Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 15 Juni 2013 malam.

Hingga akhir tahun ini, jadwal menyanyi Syahrini sangat padat. Jadi, dia dipastikan akan menolak semua tawaran main film.

"Tahun ini enggak dulu deh," ungkapnya.

Jika jadi bermain film, Syahrini hanya akan mengambil peran tidak jauh dengan karakternya.

"Kalau aku bermain film, tentunya karakternya tidak jauh beda dengan karakter aku sendiri. Biar gampang biar cepat gitu ya," akunya.

Penyanyi asal Bogor itu mengaku ingin memerankan sosok orang gila atau psyco. Namun, kemungkinan itu sulit dimainkan Syahrini.

"Itu kan harus sekolah khusus," tandasnya.

Nikah Muda, Ricky Harun & Herfiza Tak Tunda Momongan

Nikah Muda, Ricky Harun & Herfiza Tak Tunda MomonganJAKARTA - Setelah resmi menjadi suami istri, Ricky Harun dan Herfiza mengaku tidak akan menunda untuk memiliki momongan.

Namun tidak begitu dengan ibunda Ricky Harun, yang juga mantan model Donna Harun. Menurutnya alangkah baiknya mereka memiliki momongan setelah Herfiza menyelesaikan studinya.

"Aku sih maunya Herfiza mengandung setelah lulus jadi dosen, tapi Ricky maunya cepat," ungkap Donna Harun saat dijumpai di gedung Serbaguna, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/6/2013).

Berdasarkan pengalaman orangtuanya, Ricky pun siap harus menjadi ayah meski berusia muda.

"Gue sih lihat orangtua ya, nyokap dulu lahirin gue waktu umur sekitar 19 tahun. Sekarang gue bisa jadi kayak gini juga karena nyokap. Gue jadi enggak takut punya anak di usia muda, karena gue punya contoh nyata dari orangtua yang bisa besarin gue sampai sekarang," tandasnya.

Raih FFB, Reza Rahadian Langsung Kirimi Habibie Email

Raih FFB, Reza Rahadian Langsung Kirimi Habibie EmailBANDUNG - Reza Rahadian meraih penghargaan sebagai Pemeran Utama Pria Terpuji atas perannya di film Habibie & Ainun pada Festival Film Bandung (FFB) 2013 di Lapangan Gasibu, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2013).

Dia sangat bersyukur atas penghargaan itu, dan mengucapkan terima kasih pada semua pihak.

"Secara khusus saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Eyang Habibie yang sekarang sedang ada di Jerman," kata Reza.

Dia mengaku cukup intens berkomunikasi dengan Habibie meski lewat email.

"Dari kemarin beliau sudah nanya terus, email terus menanyakan perkembangan dari festival di Indonesia untuk Habibie & Ainun. Saya rasa ini hadiah buat Eyang juga," ungkapnya.

Lantaran tidak bisa bertemu langsung dengan Habibie, Reza punya cara tersendiri mengucapkan terima kasih pada Habibie. Dia mengaku akan berfoto dengan piala, dan piagam penghargaan yang diterimanya.

"Saya akan langsung foto, dan kirim (ke Habibie) via email malam ini juga," ujar Reza.

Penghargaan dari FFB menurutnya sangat berarti.

"Kenapa ini begitu berarti? Karena memang saya merasa dalam proses berkarya di film ini memiliki arti yang begitu besar," jelasnya.

Dalam film Habibie & Ainun, Reza mengatakan memiliki keterikatan yang begitu kuat dengan tokoh Habibie.

"Ini karena saya sadar, ini merupakan salah satu peran tersulit yang pernah saya perankan. Dan saya merasa ini jadi sebuah bonus ketika diapresiasi, jadi saya senang banget," tutupnya.

Reza pun mengapresiasi FFB sebagai salah satu festival bergengsi untuk mereka yang terlibat dalam dunia perfilman. Penilaian yang dilakukan tim juri menurutnya sangat fair.

Dalam lima kali gelaran FFB terakhir, Reza mengaku selalu masuk dalam nominasi. Namun, dia baru dua kali menggondol piala dalam dua tahun terakhir.

Raih FFB, Reza Rahadian Langsung Kirim Habibie Email

BANDUNG - Reza Rahadian meraih penghargaan sebagai Pemeran Utama Pria Terpuji atas perannya di film Habibie & Ainun pada Festival Film Bandung (FFB) 2013 di Lapangan Gasibu, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2013).

Dia sangat bersyukur atas penghargaan itu, dan mengucapkan terima kasih pada semua pihak.

"Secara khusus saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Eyang Habibie yang sekarang sedang ada di Jerman," kata Reza.

Dia mengaku cukup intens berkomunikasi dengan Habibie meski lewat email.

"Dari kemarin beliau sudah nanya terus, email terus menanyakan perkembangan dari festival di Indonesia untuk Habibie & Ainun. Saya rasa ini hadiah buat Eyang juga," ungkapnya.

Lantaran tidak bisa bertemu langsung dengan Habibie, Reza punya cara tersendiri mengucapkan terima kasih pada Habibie. Dia mengaku akan berfoto dengan piala, dan piagam penghargaan yang diterimanya.

"Saya akan langsung foto, dan kirim (ke Habibie) via email malam ini juga," ujar Reza.

Penghargaan dari FFB menurutnya sangat berarti.

"Kenapa ini begitu berarti? Karena memang saya merasa dalam proses berkarya di film ini memiliki arti yang begitu besar," jelasnya.

Dalam film Habibie & Ainun, Reza mengatakan memiliki keterikatan yang begitu kuat dengan tokoh Habibie.

"Ini karena saya sadar, ini merupakan salah satu peran tersulit yang pernah saya perankan. Dan saya merasa ini jadi sebuah bonus ketika diapresiasi, jadi saya senang banget," tutupnya.

Reza pun mengapresiasi FFB sebagai salah satu festival bergengsi untuk mereka yang terlibat dalam dunia perfilman. Penilaian yang dilakukan tim juri menurutnya sangat fair.

Dalam lima kali gelaran FFB terakhir, Reza mengaku selalu masuk dalam nominasi. Namun, dia baru dua kali menggondol piala dalam dua tahun terakhir.

Tak Ada Persiapkan Khusus Jelang Jupe Bebas

Tak Ada Persiapkan Khusus Jelang Jupe BebasBANDUNG - Julia Perez (Jupe) akan segera menghirup udara bebas, Senin besok. Namun sang bunda, Sri Wulansih, mengaku tidak melakukan persiapan khusus.

Meski begitu, keluarga memastikan akan menjemput Jupe ke rumah tahanan Pondok Bambu.

"Dia mengharapkan keluarganya datang," kata Sri.

Setelah bebas, Jupe akan langsung membagikan Alquran ke tujuh masjid, sesuai nazar bintang Gending Sriwijaya itu jika bebas dari penjara.

"Itu hanya nazar dia saja di hari kebebasannya, enggak ada maksud apa-apa," ungkapnya.

Sri dan keluarga besar pun berharap Jupe jauh lebih baik setelah keluar dari penjara.

"Mudah-mudahan lebih baik, dan lebih sukses lagi," pungkasnya.

Tukang Bubur Naik Haji Borong Empat Penghargaan FFB

Tukang Bubur Naik Haji Borong Empat Penghargaan FFBBANDUNG - Sinetron Tukang Bubur Naik Haji yang ditayangkan RCTI meraih empat penghargaan dalam Festival Film Bandung (FFB) 2013 yang digelar di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2013) malam.

Dari kategori sinetron dan narasinetron, Tukang Bubur Naik Haji mendapat penghargaan tertinggi sebagai Sinetron Terpuji. Tiga penghargaan lainnya adalah Pemeran Utama Wanita Sinetron Terpuji (Citra Kirana), Pemeran Pembantu Wanita Sinetron Terpuji (Mega Aulia), dan Penulis Skenario Sinetron Terpuji (H. Imam Tantowi).

Dua sinetron yang ditayangkan MNC TV juga meraih penghargaan, yaitu Ary D dan David sebagai Penata Editing Sinetron Terpuji dalam sinetron Berbagi Cinta, serta Didink Waru sebagai Penata Artistik Sinetron terpuji dalam sinetron Raden Kiansantang.

Sinetron yang dinilai tim juri FFB adalah yang tayang dari 1 Maret 2012 hingga 30 April 2013. Ini daftar lengkap peraih penghargaan FFB 2013:

1. Sinetron Terpuji

Tukang Bubur Naik Haji (Sinemart/RCTI)

2. Sinetron lepas (FTV) Terpuji

Cinta Punya Cerita (Citra Sinema/SCTV)

3. Pemeran Utama Pria Sinetron Terpuji

Ramzi (Ustad Fotocopy/Screenplay Productions - SCTV)

4. Pemeran Utama Wanita Sinetron Terpuji Citra Kirana (Tukang Bubur Naik Haji Series/Sinemart - RCTI)

5. Pemeran Pembantu Pria Sinetron Terpuji Rio Dewanto (Love In Paris/Screenplay Productions - SCTV)

6. Pemeran Pembantu Wanita Sinetron Terpuji Mega Aulia (Tukang Bubur Naik Haji/Sinemart - RCTI)

7. Sutradara Sinetron Terpuji

Vemmy Sagita (Love In Paris/Screenplay Productions - SCTV)

8. Penulis Skenario Sinetron Terpuji

H. Imam Tantowi (Tukang Bubur Naik Haji Series/Sinemart - RCTI)

9. Penata Editing Sinetron Terpuji

Ary D dan David (Berbagi Cinta/MD Entertainment - MNC TV)

10.Penata Kamera Sinetron Terpuji

Deni Irawan (Love in Paris/Screenplay Productions - SCTV)

11. Penata Artistik Sinetron Terpuji

Didink Waru (Raden Kiansantang/MD Entertainment - MNC TV)

12. Penata Musik Sinetron Terpuji

Anto Hoed, Melly Goeslaw, Andhika Triyadi, Tya Subiakto (Heart 2 Series/Starvision Plus - SCTV).