Thursday, July 18, 2013

Puasa, Abdee "Slank" Menghafal Alquran

Puasa, Abdee "Slank" Menghafal AlquranJAKARTA - Berpenampilan rocker dan terlihat "nakal" di atas panggung, tidak membuat Abdee "Slank" lupa menjalankan ibadah puasa. Bahkan, dia menyempatkan waktu membaca Alquran.

"Puasa sih lebih ke melatih diri, saat di mana saya melatih diri dan kepekaan, melatih fisik. Sebelum puasa, kita makan apa saja. Nah saat puasa jadi teratur, dan secara spiritual merasa jadi lebih baik," kata Abdee "Slank" saat dijumpai di markas Slank di Potlot, Jakarta, Kamis, 18 Juli 2013.

Bahkan, di bulan Ramadan ini, Abdee memanfaatkan waktu untuk menghafal Alquran.

"Enggak ada beban, maaf-maafan, setelah semua selesai jadi enggak ada beban. Saya juga sempatin ngafalin Alquran. Pada saat selesai puasa, bisa ngafalin beberapa ayat," ujarnya.

Gitaris Slank ini juga mengaku sedang menghafal surat At-Tin, yang selalu terlewat.

"Lagi hafalin At-Tin karena dari dulu yang paling kelewat itu. Setiap salat selalu saya baca," tandasnya.

0 comments:

Post a Comment