JAKARTA- Produksi film The Raid 2 : Berandal terus digeber. Setelah melakukan syuting di kawasan Bogor, film yang dibintangi Iko Uwais melanjutkan syuting di Bandung.
"Tadi memang ada acara dadakan. Kita syuting terakhir di Bandung kemarin. Jadi sekalian kita ketemu teman-teman media di sini," ujar Produser The Raid, Ario Sagantoro saat berbincang dengan Okezone.
Karena film bergenre action, bintang The Raid 2 diharuskan melakukan adegan perkelahian. Selama di Bandung, mereka melakukan adegan di sebuah klub dan jalanan.
"Kita enam hari syuting. Ada adegan fight di klub. Ada juga adegan fight di jalanan. Makanya masih pada capek. Tapi semua sesuai target dan kita tetap happy menjalaninya," katanya.
Film The Raid 2 sendiri akan dirilis pada awal 2014. Film The Raid 2 ini juga menampilkan aktor-aktor berkelas selain Iko Uwais, seperti Tio Pakusadewo, Julie Estelle, Mathias Muchus, Hengky Soelaiman, Oka Antara, Alex Abbad, Yayan Ruhian, Arifin Putra, Zack Lee dan Marsha Timothy juga akan terlibat dalam film bergenre action tersebut.
0 comments:
Post a Comment