LOS ANGELES - Angelina Jolie berniat mengadopsi seorang anak asal Yordania setelah melihat pengungsi Syria di Timur Tengah, minggu lalu. Bintang Salt itu tengah menjalani tugas sebagai Duta PBB dan kerap mengunjungi tempat pengungsian di berbagai negara.
Angelina dan Brad Pitt juga sepakat ingin menambah satu anak biologis. Mereka saat ini sudah memiliki enam orang anak. Tiga diantaranya adalah anak adopsi, yaitu Maddox, Pax dan Zahara. Sedangkan anak kandung keduanya adalah Shiloh, Knox, serta Vivienne.
"Sikap Angie dan Brad kepada anak-anak semakin baik. Dan menambah beberapa anak lagi tidak akan membuat perbedaan. Dia sangat tersentuh dengan keadaan di Syria dan ingin mengadopsi seorang anak dari Yordania untuk sedikit membantu. Anak kembar keduanya sekarang berusia empat tahun dan Angie serta Brad sepakat inilah waktunya menambah anak," ungkap sumber.
Pasangan yang dikabarkan siap menikah tahun ini tidak akan mengalami kesulitan dalam mengurus berbagai surat untuk mengadopsi seorang anak di sana. Pasalnya, Angelina berteman baik dengan Ratu Rania di Yordania.
"Mereka sepakat akan membawa anak mereka ke rumah secepatnya. Dia (Angelina) berteman Ratu Rania di Yordania, jadi akan mendapat banyak bantuan untuk mengadopsi seorang anak. Tapi Angie dan Brad juga ingin memiliki satu anak biologis, jadi Angie sedang diet," tutup sumber. Demikian seperti dilansir Thesun, Selasa (25/6/2013).
0 comments:
Post a Comment