Tuesday, March 19, 2013

Gara-Gara Fans, Justin Bieber Diusir dari Hotel Mewah?

Gara-Gara Fans, Justin Bieber Diusir dari Hotel Mewah?LOS ANGELES - Justin Bieber dikabarkan diusir dari salah satu hotel mewah di Paris karena para penggemarnya membuat tamu di tempat itu terganggu.

Dia berada di Hotel Le Meurice sejak hari Minggu lalu. Dalam waktu satu jam, ratusan penggemar Justin terus berdatangan dan bahkan masuk ke lobby. Kejadian ini membuat pihak hotel terpaksa memintanya untuk mencari tempat lain.

Presenter TV dan radio di Paris, Jean-Marc Morandini juga membenarkan kabar bahwa Justin diusir dari hotel tempat dirinya menginap.

"Justin Bieber baru saja diusir dari Meurice Hotel di Paris. Keputusan diambil oleh manajemen hotel karena tingkah lakunya, dan karena keributan yang dibuat para penggemarnya di sekitar bangunan," tulis Jean di blognya.

Namun, pihak Justin membantah tudingan tersebut dan menegaskan pindah ke hotel lain dengan alasan keamanan. Demikian seperti dilansir Dailymail, Selasa (19/3/2013).

"Dia memutuskan untuk berganti hotel karena sesekali akan terlibat dengan para penggemar di depan hotel. Hotel ini tidak memiliki jalur keluar lain, yang dapat mengganggu keamanan semua orang," tegas perwakilan Justin.

Hal serupa juga diungkapkan Meurice hotel dengan mengatakan pihaknya tidak pernah mengusir Justin. Mereka mengungkapkan penyanyi asal Kanada ini pindah atas kemauan sendiri.

"Justin Bieber meninggalkan tempat ini untuk pergi ke tempat lain, tapi kami tidak tahu dimana. Tapi ini adalah sebuah keputusan yang diambil olehnya dan timnya. Kami tidak mengusir orang," kata perwakilan hotel.

Padahal, Justin telah memesan tujuh kamar mewah di lantai dua untuk rombongannya. Hotel ini juga kerap menjadi tempat favorit para selebriti Hollywood untuk istirahat saat berada di Paris, diantaranya Brad Pitt dan Angelina Jolie, Beyonce, Madonna, Kanye West, hingga keluarga kerajaan Inggris.

0 comments:

Post a Comment