JAKARTA - Setelah menjalani persidangan yang cukup alot, akhirnya majelis hakim akan menjatuhkan vonis pada Eza Gionino pada 5 Juni mendatang.
Terdakwa penganiayaan Ardina Rasti ini mengaku ikhlas menerima apa pun keputusan hakim mengenai hukuman yang akan diterimanya nanti.
"Saya sudah ikhlas, terima semua, serahkan ke Allah. Saya senang kesaksian Fendy (saksi kunci) tak terbantahkan, dia yang tahu ada yang rusak atau enggak ada benjolan atau enggak," ucap Eza ditemui di PN Jakarta Selatan, Rabu (29/5/2013).
Eza berharap majelis hakim dapat berlaku adil terhadap dirinya. Meski begitu, dia yakin apa yang dilakukan Rasti akan terbalas suatu saat nanti.
"Saya mau seadilnya. Namanya manusia, makanya enggak seadil Allah. Saya yakin semua perbuatan ada balasannya," tukasnya.(gal)
0 comments:
Post a Comment