JAKARTA- Sejak menikah, kehidupan Tika "T2" menjadi lebih bahagia. Apalagi, sang suami tak pernah melarangnya bekerja di dunia hiburan. Menurutnya, sang suami sudah sangat mengenal pekerjaannya di dunia hiburan.
"Senang banget, enggak batasi sama sekali enggak. Namanya kerjaan dia sudah tahu, waktu kenal aku sudah seperti itu," ucap Tika ditemui di Studio TVRI, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (9/4/2013).
Teman duo Tika, Tiwi merasakan hal yang sama melihat sahabatnya menikah. Menurutnya, dengan memiliki teman yang juga sudah berkeluarga dapat membantunya saling berdiskusi mengenai masalah rumah tangga.
"Dari sebelumnya sudah sering banget lihat. Tika nikah, hamil, sudah punya baby sampai sekarang banyak banget yang aku lihat dan pelajari," tukas Tiwi.
0 comments:
Post a Comment