JAKARTA- Penyanyi sekaligus aktor Ihsan Tarore mengaku kesulitan saat menjalani syuting film 9 Summers 10 Autumns di New York, Amerika Serikat. Kesulitan yang dialaminya karena saat itu kota New York tengah dilanda badai sandy.
"Kesulitan syuting kemarin kita syuting pas kebetulan di New York ada badai sandy. Tapi kesulitan enggak terlalu gimana-gimana," terang Ichsan saat ditemui di Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (13/3/2013).
Meski demikian, mantan finalis Indonesian Idol itu merasa terharu. Bagaimana tidak, karena dirinya bisa syuting di salah satu kota terindah di dunia. Menurutnya, menjadi kenangan seumur hidup bisa merasakan suasana di New York.
"Cukup terharu juga, karena ini pengalaman pertama Ichsan. Pertama kali ke New York juga, untuk kerja. Jadi ada dokumentasinya aku ke New York, kenangan seumur hidup," pungkasnya.
0 comments:
Post a Comment