Monday, March 25, 2013

BNN Bangga Pernah Ungkap Kasus Narkoba Raffi Ahmad

BNN Bangga Pernah Ungkap Kasus Narkoba Raffi AhmadJAKARTA- Melihat semakin maraknya kasus narkoba. Badan Narkotika Nasional (BNN), beserta Laskar Jayakarta dan artis Ibu Kota yang tergabung dalam Rosestar Manajemen siap memberantas barang haram yang beredar luas di kalangan masyarakat. 

"Sekarang sudah mulai bergema, banyak yang mau berkiprah. Kemarin ada demokrasi memproklamirkan antinarkoba. Mereka (Rosestar) mulai masuk, mereka mulai berperan penting, jangan dari petugas saja. Ayo kita semua berperan," ujar Direktur Peran Serta Masyarakat BNN Brigjen Pol Drs. Siswandi saat ditemui di kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur (25/3/2013).

Sejauh ini, Siswandi sendiri merasa bangga karena pihaknya dapat mengungkap narkoba yang belum pernah ada di Indonesia dalam kasus Raffi Ahmad. Dengan kejadian yang dialami Raffi, Siswandi mengajak masyarakat agar mau memberantas tak hanya pengguna, melainkan pengedar narkoba.

"Kita enggak kecolongan. Di sisi lain keberhasilan terungkap. Mari kita berperan, dengan masyarakat berpartisipasi," terangnya bangga.

0 comments:

Post a Comment