LOS ANGELES - Eva Longaria membantah rumor yang menyebutkan dirinya tengah berkencan dengan salah satu kontestan reality show, Ready for Love.
Bekas bintang Desperate Houseviwes ini dikabarkan menjalin hubungan asmara dengan Ernesto Arguello, salah satu dari tiga kontestan reality show pencarian cinta. Keduanya bahkan terlihat meninggalkan bandara Los Angeles bersama pada Jumat, 19 April lalu.
Salah satu sumber sempat mengungkapkan bahwa keduanya baru saja berkencan dan masih saling mengenal satu sama lain.
"Ya, mereka sedang berkencan tapi ini masih tahapawal. Dia berpikir Ernesto adalah pria yang baik. Ernesto memerlakukannya sangat baik dan Eva berpikir Ernesto seksi. Semua berjalan dengan baik saat ini," ungkap seorang sumber.
Namun, Eva yang juga menjadi produser di reality show itu membantah hubungannya dengan Ernesto.
"Maaf, Ernesto Arguello tidak berkencan denganku, tapi kamu bisa melihat siapa yang dia kencani di episode Ready For Love," tulis Eva di akun Twitter pada 22 April.
Sebelumnya, Eva pernah menjalin hubungan asmara dengan saudara aktris Penelope Cruz, Eduardo dan pemain sepakbola Mark Sanchez setelah bercerai dari pebasket Tony Parker pada 2010. Demikian seperti dilansir Femalefirst, Selasa (23/4/2013).
0 comments:
Post a Comment