Monday, April 15, 2013

Jelang Nikah, Desta Belajar Ucapkan Ijab Kabul

Jelang Nikah, Desta Belajar Ucapkan Ijab KabulJAKARTA- Desta ingin tampil meyakinkan saat melakukan ijab kabul di hari pernikahannya dengan Natasha Rizky pada 21 April 2013. Dia pun mulai belajar mengucapkan ijab kabul dari sekarang. 

"Iya belajar doang, takutnya salah, direkam pakai video," kata Desta seraya tersenyum di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Senin (15/4/2013).

Tidak hanya itu, jelang pernikahannya Desta pun kini jadi rajin merawat diri. Termasuk calon istrinya, Chaca panggilan Natasha Rizky, yang kini mulai rajin pergi ke salon. Chaca juga melakukan suntik vitamin agar pada hari pernikahannya tetap terlihat segar.

"Desta sudah nyuruh. Aku bukan orang yang begitu ya, pernah sekali, pas dekat hari H. Aku akan nyalon terus ya. Aku masih malas ya, tapi akhirnya sekarang akan nyalon. Paling suntik vitamin sih. Kalau stres enggak," kata Chaca.

"Dibawa santai saja, takutnya enggak maksimal ya," timpal Desta.

0 comments:

Post a Comment