JAKARTA - Sidang perdana perceraian Lydia Kandou dan Jamal Mirdad digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, hari ini. Lydia telah mengajukan gugatan cerai sejak 8 Maret lalu.
Mengenakan blazer putih dan berkacamata hitam, Lydia datang ke PN Jakarta Selatan seorang diri. Saat ditanya kesiapan dirinya menghadapi proses perceraian, ibu empat anak itu hanya tersenyum.
Sedangkan Jamal belum terlihat datang. Jamal dikabarkan masih berada di daerah pemilihannya, Kudus, sejak pekan lalu, guna mengawasi pelaksanaan Ujian Nasional.
Perceraian Lydia dan Jamal mengejutkan banyak pihak, karena selama ini keduanya jarang diterpa gosip miring. Sejak rumah tangganya retak, Lydia maupun Jamal menutup rapat penyebab perceraiannya.
Lydia Kandou dan Jamal Mirdad telah membina rumah tangga selama 27 tahun. Dari pernikahannya, mereka dikaruniai empat anak.
0 comments:
Post a Comment