JAKARTA - Venna Melinda telah menggugat cerai suaminya, Ivan Fadilah, di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, 22 Februari 2013. Namun jadwal sidang perdana cerai keduanya belum ditentukan.
"Belum, berkas perkaranya masih di Ketua, tapi sepertinya jatuh ke Majelis hari Senin ini," ungkap Juru Bicara PA jakarta Selatan, Ida Noor, saat dihubungi Okezone, Senin (25/2/2013).
Meski jadwal sidang perdananya belum ditetapkan, jika dilihat sejak dimasukkannya gugatan, tampaknya sidang akan dimulai pada pertengahan Maret 2013. Ida juga mengungkapkan, pihak pengadilan telah menunjuk majelis hakim yang akan memimpin sidang tersebut.
"Belum tahu kapan, karena baru dibagikan berkasnya, yang pasti majelis hakimnya sudah ditunjuk," tandasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Venna Melinda menikah dengan Ivan Fadilah pada 1997 silam. Dari pernikahan keduanya, mereka dikaruniai dua anak, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal. pernikahan keduanya jarang diterpa gosip miring.
1 comments:
ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play poker .. tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5
Post a Comment