Monday, March 4, 2013

Masih Buron, Kejaksaan Jaktim Menghindari Kasus Jupe?

Masih Buron, Kejaksaan Jaktim Menghindari Kasus Jupe?JAKARTA - Sejak Julia Perez (Jupe) ditetapkan sebagai buron, pihak Kejaksaan Negeri Jakarta Timur seolah-olah menghindari media. Kasi Pidum Kejaksaan Negeri Jakarta Timur, Andre Abraham, mengaku tidak berwewenang menjelaskan perkembangan kasus Jupe.

"Yang berhak berbicara tentang kasus Jupe itu pak Kardi. Dia Asisten Pengawasan (Aswas), pengganti sementara Kajari," kata Andre saat berbincang dengan Okezone, di kantornya, Senin (4/3/2013).

Sekadar diketahui, Kajari Kejaksaan Jakarta Timur, Andi Herman, kini tengah menjalani Pusdiklat. Sehingga tugasnya diwakilkan oleh Asisten Pengawas (Aswas) Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.

Namun, Andre enggan menjelaskan lebih lanjut terkait kasus Jupe yang kini tengah menjadi buronan.

"Besok lagi saja ya," tandasnya.

Seperti diketahui, setelah ditetapkan menjadi buron, keberadaan Jupe hingga kini masih misterius. Jupe dikabarkan tengah menenangkan diri di luar kota, tetapi entah kota mana.

Saat Okezone menelusuri kota Bandung, di mana Jupe memiliki outlet waralaba, pelantun "Belah Duren" itu tidak ditemukan. Jupe disebut-sebut berada di Bandung karena sang kekasih, Gaston Castano, saat ini tinggal di kota tersebut untuk memperkuat Pelita Bandung.

0 comments:

Post a Comment